Alexa : Apa itu Alexa Rank?

0 comments
Penjelasan Mengenai Alexa Rank
Apa sebenarnya Alexa Rank? EgaMagz akan coba jelaskan. Kurang lebihnya, Alexa Rank merupakan sebuah rangking atau peringkat yang dibuat oleh Alexa.com. Rangking atau peringkat tersebut diberikan kepada blog ataupun website berdasarkan banyaknya traffic dan kunjungan terhadap blog atau website tersebut. Data traffic dan kunjungan tersebut diperoleh Alexa berdasarkan informasi statistik dari Alexa Toolbar yang dipasang pengguna internet dari seluruh dunia. Didalam Alexa Rank, semakin kecil angka yang diperolah maka semakin tinggi peringkatnya. Rangking atau peringkat di atas 100.000 dianggap tidak memiliki realibilitas oleh Alexa Rank.
Tips SEO Manfaat Alexa Rank
Alexa sendiri adalah situs keluaran Amazon.com. Didirikan tahun 1996 oleh Brewster Gahle dan Bruce Giliat di San Fransisco, California, Amerika Serikat.

Lalu apa pentingnya Alexa Rank bagi blog atau website kita? Bagi saya sendiri, memiliki peringkat yang baik dalam Alexa Rank menjadi kepuasan tersendiri. Alexa Rank dapat pula dipakai untuk mengetahui seberapa populer blog atau website kita. Dengan melihat Alexa Rank juga dapat diketahui apakah usaha kita dalam meningkatkan daya tarik blog ataupun website kepada pengunjung telah berhasil atau belum. Pada beberapa kesempatan, Alexa Rank juga digunakan oleh beberapa situs penghubung advertiser dan publisher, situs review untuk mengetahui bobot suatu blog atau website.
Read More »

Tips Meletakan Judul Posting di Depan Nama Blog

18 comments
Pada posting kali ini, EgaMagz akan memberikan tips SEO mengenai cara meletakan judul posting di depan nama blog sobat. Apa sih sebenarnya kelebihannya jika kita menempatkan judul potingan di depan nama blog? Begini, dari yang EgaMagz pelajari, ternyata search engine memberikan prioritas lebih pada kata-kata yang berada di sebelah kiri pada bagian title blog. Makin kiri letaknya maka semakin diprioritaskan search engine. Dengan meletakan judul posting di depan judul blog, tentu ini akan semakin sejalan dalam meningkatkan SEO blog kita. Kenapa begitu? Karena dibagian judul posting, kita dapat berkreasi pula dengan kata kunci yang kita targetkan. Satu lagi, terkadang judul postingan kita yang terlalu panjang akan terpotong saat tampil pada halaman query search engine. Nah, dengan meletakan judul posting di depan nama blog, kita juga berarti membantu calon pengunjung blog untuk melihat judul postingan secara lengkap.
Tips Masuk Halaman 1 Google Letakan Judul Post di depan Nama Blog
Perlu diketahui template-template yang masih orisinil ( belum disisipi hack SEO ) seperti pada template bawaan Blogger, biasanya belum menempatkan judul postingan di depan nama blog. Nah bagi sobat semua yang masih mengalami hal ini tetapi berkeinginan untuk mengubah letak judul postingan menjadi di depan nama blog, yuk segera lakukan langkah-langkah berikut ini :

1. Login ke akun Blogger.
2. Masuk ke Dashboard > Template > Edit HTML.
3. Cari code berikut, letaknya setelah <head> dan sebelum <b:skin> ( tekan CTRL+F secara bersamaan lalu masukan code yang ingin dicari ).
<title><data:blog.pageTitle/></title>
4. Ganti code tersebut dengan code berikut ini.
<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;index&quot;'>
     <title><data:blog.pageTitle/></title>
<b:else/>
     <title><data:blog.pageName/> | <data:blog.title/></title>
</b:if>
Tanda "|" berwarna merah EgaMagz gunakan sebagai pembatas antara judul postingan dan nama blog. Sobat EgaMagz dapat mengganti tanda pembatas tersebut sesuai dengan selera masing-masing.
Tips SEO Memasang Judul Posting di depan Nama Blog
5. Simpan template. Lihat hasilnya, caranya buka salah satu postingan artikel sobat EgaMagz. Lihat ke bagian atas browser. Arahkan kursor ke bagian tab browser sobat dan diamkan sebentar. Perhatikan tooltip yang muncul, judul postingan sobat seharusnya sudah berada di depan nama blog.

Selamat mencoba...
Read More »

Menu Earnings ( Penghasilan ) di Dashboard Blogspot Tidak Ada? Ini Solusinya!

22 comments
Menu Earnings Tidak Ada Di Dashboard Blogspot
Sebelumnya, EgaMagz ingin bertanya terlebih dahulu nih. Apakah sobat EgaMagz menyadari kalau di dashboard blogspot sobat EgaMagz ada menu "Earnings" atau "Penghasilan"? Terus terang pada awalnya EgaMagz tidak begitu menyadari adanya menu ini. Beberapa waktu yang lalu, saat memasang sebuah template pada salah satu blog EgaMagz yang lain, terlihat ada menu "Earnings" muncul di menu dashboard. Dari situlah timbul pertanyaan mengapa di blog EgaMagz yang lainnya lagi tidak ada menu "Earnings" di dashboard.

Sebenarnya apa sih manfaat dari menu "Earnings" di blogspot ini? Melalui menu "Earnings" kita sebagai blogger dapat lebih mudah mendaftarkan blog kita ke Google Adsense. Dengan begitu kita dan para blogger lainnya berkesempatan untuk boleh mendapatkan penghasilan. Untuk pembahasan mengenai Google Adsense lebih mendetail akan EgaMagz bahas pada kesempatan yang lain. Intinya dengan mengikuti program dari Google Adsense, para blogger dapat memperoleh kesempatan untuk mendapat penghasilan. Anda berminat?
Tips Trik Menampilkan Menu Earnings ( Penghasilan ) di Dashboard Blogger
Nah kembali lagi ke pembahasan cara menampilkan menu "Earnings" di dashboard blogspot, selidik punya selidik ternyata caranya cukup mudah. Hanya dengan mengubah setting pemformatan bahasa di blog menjadi menggunakan bahasa Inggris maka menu "Earnings" sudah kembali muncul di dashboard sobat EgaMagz. Pada menu dashboard pilih Setelan > Bahasa dan pemformatan. Lalu ubah bahasa menjadi bahasa Inggris. Sederhana kan?

Selamat mencoba...
Read More »

Belajar Dasar Illustrator : Apa itu Illustrator?

1 comments
Belajar Dasar Adobe Illustrator Indonesia
Hai sobat EgaMagz? Apa kabar? Kali ini EgaMagz ingin berbagi sedikit pengetahuan yang EgaMagz miliki. Jadi begini, EgaMagz waktu kecil senang sekalki mencorat-coret tembok. Hal tersebut terbawa hingga kini, EgaMagz memiliki hobi menggambar. Kemarin EgaMagz sempat mencari-cari aplikasi menggambar di komputer, akhirnya bertemulah EgaMagz dengan Adobe Illustrator. Sedikit demi sedikit EgaMagz mencoba mempelajari program yang satu ini. Nah sebelum membahas jauh mengenai belajar dasar menggambar menggunakan illustrator, EgaMagz ingin sedikit mengenalkan apa itu illustrator kepada sobat semua.

Illustrator merupakan program untuk menggambar, pada umumnya illustrator digunakan untuk menggambar vektor ( gambar ilustrasi, diagram, logo, gambar kartun, dsb ). Illustrator menggunakan persamaan matematika untuk menggambarkan suatu bentuk. Hal tersebut membuat gambar yang dihasilkan menjadi berupa gambar vektor erskala tetapi tidak kehilangan resolusinya. Ini jelas berbeda dengan gambar bitmap yang menggunakan kumpulan titik-titik pixel untuk menggambarkan suatu bentuk. Selanjutnya, menurut pengamatan beberapa pihak gambar vektormemiliki kelebihan dan kekurangan. Apa saja?

Kelebihan gambar vektor aitu gambar yang dihasilkan berskala tapi tidak kehilangan resolusinya, hal tersebut tentu membuat gambar vektor apat dicetak dengan resolusi yang tinggi. Hasil gambar vektor emiliki ukuran file yang kecil. Cocok digunakan untuk menggambar ilustrasi. Sedangkan kekurangannya yaitu karena berupa vektor.  gambar yang dihasilkan menjadi terlihat datar. Akan menjadi sulit untuk menghasilkan suatu gambar foto yang realistis.

Contoh-contoh penggunaan Illustrator :
1. Menggambar logo
2. Menggambar desain
3. Menggambar ilustrasi
4. Menggambar foto realistik
5. Menggambar infografik
6. Menggambar peta
Read More »

Cara Membuat Halaman Kontak ( Contact Form ) dengan Google Docs

21 comments
Tips Membuat Halaman Kontak Untuk Blog
Bagaimana membuat halaman kontak di blog? Hmm... Kali ini EgaMagz akan menjelaskan tentang cara mudah menggunakan contact form dari Google Docs untuk dipakai pada halaman kontak blog anda. Google Docs merupakan layanan gratis dari Google yang menyediakan beberapa fasilitas, diantaranya yaitu kita dapat membuat Document ( dokumen ), Presentation ( materi Presentasi ), Spreadsheet ( halaman dengan baris dan kolom / tabel ), Form ( formulir ), dan Drawing ( gambar ). Lanjut lagi, sebenarnya apa gunanya halaman kontak? Ya! Dengan halaman kontak para pengunjung dapat berinteraksi lebih pribadi dengan pemilik blog. Nah terus bagaimana cara membuatnya?

Oke, langsung saja EgaMagz bahasa tahapan cara membuat halaman kontak ( contact form ) dengan google docs :

1. Masuk ke Google Docs dengan menggunakan akun Gmail anda.
2. Lihat sisi sebelah kiri. Klik "Create" ( tombol merah ) lalu pilih "Form".
Manfaat Membuat Halaman Kontak Form Blog
3. Untuk yang tampilan baru, langsung saja pilih Get started.
4. Setelah itu akan muncul jendela "Choose title and theme". Isikan title form yang akan dibuat, misal : "Contact Form". Pilih Theme dan klik "OK".
5. Selanjutnya kita akan membuat field-field Nama, Email, Subyek, dan Pesan.
Tampilan Baru Google Docs Form

Jalin Hubungank Baik dengan Pengunjung dengan Halaman Kontak
6. Membuat field Nama. Pada bagian "Question Title" isikan dengan "Nama". Karena jawaban dari field ini berupa text maka pada bagian "Question Type" pilih "Text". Jangan lupa klik "Required question" untuk menandai bahwa field ini wajib di isi. Kemudian klik "Done".
7. Untuk membuat field selanjutnya, klik "Add Item".
8. Membuat field Email lakukan sama seperti langkah 6. Hanya dibagian "Question Title" isikan dengan "Email".
9. Untuk membuat field selanjutnya, klik "Add Item".
10. Membuat field Subyek. Pada bagian "Question Title" isikan dengan "Subyek". Karena jawaban dari field ini berupa memilih pilihan yang ada maka pada bagian "Question Type" pilih "Choose from a list". Untuk membuat pilihannya ( misal : saran, kritik, pertanyaan, iklan, dll ) isikan pada Option 1, Option 2, dst. Untuk menambah Option, anda dapat mengklik "Clik to add option". Klik "Required question" untuk menandai bahwa field ini wajib di isi. Kemudian klik "Done".
11. Untuk membuat field selanjutnya, klik "Add Item".
12. Membuat field Pesan. Pada bagian "Question Title" isikan dengan "Pesan".  Karena jawaban dari field ini berupa text panjang, maka pada bagian "Question Type" pilih "Paragraph Text". Jangan lupa klik "Required question" untuk menandai bahwa field ini wajib di isi. Kemudian klik "Done".
13. Jika dirasa sudah cukup, klik "Send Form" di pojok kanan atas. Pada jendela "Send Form" klik tombol "Embed". Copy paste kode HTML yang diberikan pada Halaman Kontak.
14. Buatlah halaman postingan baru, sebaiknya berupa halaman statis. Kemudian beri judul, misal : "Contact Us".
Dashboard > Laman > Laman Baru
Pada bagian kiri atas, terdapat tombol "Compose" dan "HTML". Klik "HTML" dan pastekan kode yang tadi telah diberikan.
15. Lihat halaman kontak anda pada browser. Selesai.

Selamat mencoba...
Read More »

Cara Mendaftarkan Sitemap XML Blogger ke Google Webmaster

1 comments
Cara Submit Sitemap XML ke Google Webmaster

Sitemap yang EgaMagz maksudkan disini ialah sitemap yang menjadi petunjuk search engine Google pada saat melakukan crawling blog maupun website. Sebaiknya anda telah mendaftarkan blog atau website ke search engine Google sebelum anda mendaftarkan sitemap XML blog anda. Langsung saja EgaMagz ulas langkah-langkahnya ya...

1. Masuk ke Google Webmaster Tools.
2. Klik url blog atau website yang telah terdaftar dan ingin didaftarkan sitemap-nya.
3. Lihat menu di sisi sebelah kiri, pilih "Optimization", kemudian pilih "Sitemaps".
Tips Seo Daftarkkan Sitemap XML
4. Setelah ada di halaman Sitemaps, klik "ADD/TEST SITEMAP" (tombol merah di kanan atas ).
5. Isikan bagian akhir url dengan "sitemap.xml"
6. Klik "Submit Sitemap".
Daftarkan Dan Submit Sitemap XML Untuk SEO
7. Klik "Refresh the page." Sekarang list sitemap telah terisi dengan sitemap.xml yang baru saja didaftarkan. Terdapat pula keterangan mengenai Type berisi tipe sitemap, Processed berisi tanggal sitemap mulai diproses, Issues, Items, Submitted berisi jumlah url yang telah terdaftar, dan Indexed berisi status sitemap yang baru saja didaftarkan. Biasanya status Indexed masih "Pending" untuk beberapa saat sampai proses peng-index-an selesai.
8. Selesai.

Selamat mencoba... Segera submit site XML Blogger-mu sekarang!
Read More »

Cara Menambahkan Gadget Follower pada Blogger

4 comments
Cara Memasang Widget Followers Blogspot

Kali ini EgaMagz ingin sedikit berbagi cerita ni. Beberapa waktu yang lalu EgaMagz sempat kepikiran untuk menambahkan (memasang) gadget follower atau yang biasa disebut Google Friend Connect ( GFC ). Yang tampilannya seperti dibawah ini :

Seingat EgaMagz, dulu gadget ini dapat langsung dipasang setelah kita memilihnya dalam kotak "Tambah Gadget" saat kita berada di "Tata Letak". Tapi setelah EgaMagz cari-cari ternyata gadget tersebut sudah tidak ada lagi. Usut punya usut ternyata gadget folower Google Friend Connect ( GFC ) telah ditarik oleh Google sekitar 1 tahun yang lalu. Gadget follower Google Friend Connect ( GFC ) yang dulu dapat dengan mudah ditemui di dalam daftar gadget blogger, sekarang telah diganti menjadi gadget Google+ Follower. Bagi pengguna lama yang telah memasang gadget ini, mereka masih tetap dapat menggunakannya. Namun bagaimana dengan mereka pengguna baru yang ingin memasang gadget folower Google Friend Connect ( GFC ) ini?

Ingin mengetahui caranya? Ikuti Langkah berikut Cara Menambahkan Gadget Follower pada Blogger.

1. Masuk ke Dashboard - Tata Letak - Add a Gadget. Klik "Tambahkan Gadget" di mana anda ingin menambahkan gadget folower Google Friend Connect ( GFC ) ini. Kemudian cari gedget HTML/Javascript, klik pada tanda plus (+) dibagian kanan untuk menambahkan gadget tersebut.
Pasang Widget Follower untuk SEO Anda
2. Setelah itu akan muncul jendela baru, nah pada jendela baru ini anda hanya cukup meng-copy url yang ada di address bar. Kemudian tutup jendela tersebut. url EgaMagz yaitu :
http://www.blogger.com/rearrange?blogID=3005375866411758997&sectionId=sidebar2&action=edit
Widget&widgetType=HTML&referrer=directory.

3. Pastekan url tersebut ke text editor ( Notepad, MS Word, atau yang lain ), kemudian cari 'widgetType=HTML' dan ganti dengan 'widgetType=Followers'. url milik EgaMagz jadi http://www.blogger.com/rearrange?blogID=3005375866411758997&sectionId=sidebar2&action=edit
Widget&widgetType=Followers&referrer=directory.
Tampilkan Kembali Gadget Follower Google Friend Connect ( GFC )
4. Buka tab baru pada browser anda, lalu copy kembali url tersebut ke address bar dan tekan 'Enter' maka akan muncul gambar berikut pada browser anda. Klik 'Save' atau 'Simpan' dan anda akan dibawa kembali pada tampilan "Tata Letak" blog anda dengan gadget folower Google Friend Connect ( GFC ) telah terpasang di tempat yang anda pilih sebelumnya.
5. Anda dapat langsung melihat gadget tersebut telah terpasang di blog anda. Selesai.

Selamat mencoba...
Read More »

Kenapa Komentar Saya di Blog dihapus?

0 comments
Hal yang perlu dihindari saat berkomentar
Berkomentar pada sebuah blog, dengan meninggalkan link berserta keyword tertentu sering kali kita gunakan sebagai salah satu usaha guna mencari backlink. Namun bagi sebagian orang yang kurang bertanggungjawab, kegiatan mencari backlink melalui media berkomentar justru merusak fungsi dari fitur kotak komentar. Ya! Orang-orang tersebut telah merubah fitur kotak komentar menjadi ladang spam yang tentunya sangat merugikan bagi pemilik blog karena dapat berdampak pada SEO dan menurunnya traffic. Menurut EgaMagz, tujuan dari berkomentar seharusnya ialah untuk menyampaikan respon yang sesuai dengan isi artikel. Berkomentar dapat pula menjadi media untuk berdiskusi antara para pengunjung blog dengan si pemilik blog atas suatu permasalahan tertentu.

Meskipun link pada bagian komentar memiliki atribut rel="nofollow" namun bagi sebagian orang link nofollow ini pun menjadi sasaran untuk mengumpulkan backlink. Hal ini tentu dengan pertimbangan bahwa Google sebenarnya masih memperhatikan banyak link beratribut rel="nofollow" sebagai backlink. Hal ini dapat dibuktikan ketika kita membuka Google Webmaster Tools, dibagian "links to your site" kita dapat melihat bahwa ada banyak backlink dari blog maupun website yang sifatnya nofollow. Menyikapi hal tersebut, EgaMagz ingin sekaligus menyampaikan comment policy sebagai usaha untuk mencegah adanya komentar-komentar yang dibuat dengan asal-asalan dan menjadi spam yang akhirnya merugikan. Tentunya sobat EgaMagz juga tidak ingin mengalaminya kan?

Oke, langsung saja berikut ini adalah beberapa hal yang menurut EgaMagz sebaiknya dihindari khususnya saat anda berkomentar di blog EgaMagz ini, atau komentar anda akan saya hapus tanpa pemberitahuan terlebih dahulu jika masih nekat melanggar ketentuan berikut...

1. Meninggalkan link dalam isi komentar

2. Komentar berisi basa basi dan tidak berhubungan dengan isi artikel
Jika tidak ada yang ingin disampaikan, sebaiknya tidak perlu memaksakan diri untuk berkomentar. Contoh komentar basa basi : pertamax, thx udah berbagi, blogwalking gan, dll. Oiya, sekalipun komentar yang diberikan berhubungan dengan isi artikel, namun EgaMagz tidak setuju jika kotak komentar digunakan sebagai media untuk berpromosi.

3. Menggunakan caps lock, huruf tebal, atau huruf miring
Penggunaan caps lock yang berlebihan dan tidak pada tempatnya dapat menyinggung perasaan orang lain. Penggunaan huruf tebal atau miring erat kaitannya dengan penekanan kata tertentu, yang tentu saja tidak berhubungan dengan isi artikel.

4. Nama komentator bersifat spam
Sebaiknya gunakan nama asli atau minimal nama blog sebagai nama komentator.

5. Komentar berkaitain dengan SARA maupun pornografi

Itulah beberapa hal yang sebaiknya dihindari saat berkomentar, baik di blog EgaMagz ini maupun di blog lain. EgaMagz juga terbuka terhadap saran-saran mengenai etika dan sopan santun dalam berkomentar. Mari yang ingin berpartisipasi dapat ikut berkomentar...
Read More »

Perbandingan Kakao Talk, Whatsapp, Line dan WeChat!

0 comments
Perbandingan Kakao Talk, Whatsapp, Line dan WeChat - Oke, kali ini EgaMagz mau sedikit curhat. Sabagai pengguna smartphone, akhir-akhir ini EgaMagz dibuat pusing oleh munculnya beberapa layanan instant messaging lintas platform mobile yang kelihatannya dalam waktu singkat dapat menjadi sangat populer. Ya! Mulai dari Whatsapp, Line, Kakao Talk hingga WeChat rasanya saat ini sedang bersaing ketat dalam memperebutkan perhatian para pengguna smartphone. 4 Aplikasi instant messaging tersebut saat ini kelihataannya paling rajin dalam hal promosi, baik melalui iklan maupun media massa. Semua mengklaim memiliki layanan yang lebih unggul dibanding yang lain. Nah, sebenarnya instant messaging mana yang paling unggul? Mari kita sama-sama simak ulasan berikut mengenai perbandingan Kakao Talk, Whatsapp, Line dan WeChat berikut ini...

Perbandingan Line, Kakao Talk, WhatsApp, WeChat

1. WhatsApp
Mulai dari yang pertama kali populer di Indonesia. WhatsApp dibesut oleh mantan punggawa Yahoo Brian Acton dan Jan Koum. WhatsApp mencoba mencuri perhatian pengguna smartphone karena dapat mengungguli BlackBerry Messenger ( BBM ) yang memiliki keterbatasan karena hadir diplatform BlackBerry saja. Baik WhatsApp maupun BBM memiliki fitur yang mirip, yaitu hanya bisa saling bertukar pesan, gambar, suara dan membuat grup chatting namun WhatsApp dapat berjalan diplatform Android, iOS, BlackBerry, Symbian, S40, BlackBerry OS, BlackBerry 10 dan Windows Phone. Group chat dibatasi hanya 30 nomor dan tidak ada yang bisa menambahkan nomor selain admin ( pembuat group ). Berbeda dengan BBM yang berbasis PIN, WhatsApp berbasis nomor telepon yang didaftarkan.

2. Line
Setelah beberapa waktu, teman-teman EgaMagz mulai menggunakan aplikasi Line. Line dapat berjalan diplatform iOS, Android, BlackBerry, serta PC. Line terkenal karena memiliki fitur sticker, yaitu semacam animasi lucu yang dapat dikirim ke pengguna lain. Selain itu sesama anggota Line dapat saling menelpon dengan berbasis VoiP (Voice Internet Protocol). Fitur lain yang sedikit membedakan Line dari aplikasi yang lain yaitu pengguna Line dapat mengetahui apakah pesannya sudah dibaca atau belum. Timeline merupakan fitur lain yang ditawarkan kepada para pengguna Line. Kita dapat menuliskan apa yang ada dipikiran seperti kita menulis status di Facebook. Selain itu, karena lintas platform maka sesama pengguna Line dapat bermain game secara bersamaan.

3. Kakao Talk
Selanjutnya muncul Kakao Talk. Berasal dari Korea Selatan, Kakao Talk dapat berjalan diplatform iOS, Android dan BlackBerry. Selain berbagi pesan dan gambar, pengguna Kakao Talk dapat menelepon gratis berbasis VoIP secara bersamaan tanpa batas. Kualitas suara yang dihasilkan saat free call bergantung pada kualitas internet yang digunakan serta jumlah anggota yang ikut menelepon. Fitur Kakao tidak selengkap Line. Namun Kakao Talk memiliki Item Shop yang menjual sticker bercitarasa lokal. Misalnya seperti sticker lucu dari Pocong.

4. WeChat
WeChat dikembangkan di China. WeChat memiliki fitur berbagi pesan, emoticon, dan telepon berbasis VoiP. Seperti Line, dengan WeChat kita dapat berbagi aktivitas yang sedang kita kerjakan dengan adanya Timeline. Dapat berjalan di platform iOS, Android, Blackberry, Symbian, dan PC. WeChat memiliki fitur lain daripada yang lain yaitu fitur Look Around. Dengan fitur Look Aroung, kita sebagai pengguna WeChat dapat mencari sesama pengguna WeChat lainnya di lokasi tempat kita berada. WeChat juga memberikan kemudahan bagi kita yang ingin berpindah ke PC, karena kita tidak perlu mendownload WeChat versi desktop. Cukup scan QR code maka kita langsung dapat berpindah ke PC.

Nah itulah perbandingan antara Kakao Talk, Whatsapp, Line dan WeChat menurut EgaMagz. Bagaimana dengan sobat EgaMagz nih? Aplikasi mana yang menjadi favorit kalian? Yuk berbagi cerita dengan mengisi kotak komentar di bawah ini...
Read More »

Cara Mendaftarkan Blog ke Search Engine Google

1 comments
Cara Mudah dan Cepat Mendaftarkan Blog ke Search Engine GoogleSebelumnya mungkin ada pertanyaan, mengapa harus mendaftarkan blog ke search engine Google? Oke, EgaMagz akan coba menjawabnya. Seperti kita ketahui bersama, saat ini Google merupakan search engine terbesar di dunia. Mendaftarkan blog kita ke search engine terbesar di dunia tentu adalah langkah awal yang tepat digunakan untuk menunjang SEO (Search Engine Optimisation). Dengan mendaftarkan blog di Google, harapannya indexing yang dilakukan Google terhadap url maupun isi setiap halaman dari blog kita menjadi lebih maksimal.

Ada keistimewaan khusus bagi anda yang menggunakan platform blogstpot (blogger). Perlu diketahui bahwa blogspot merupakan salah satu produk dari Google. Secara default setelan blogger mengijinkan search engine Google untuk merayapi situs kita. Hal ini dapat dicheck dengan melihat setelah privacy pada dashboard blogger anda. Disana ada pilihan, "Tambahkan blog anda ke cantuman kami" dan pilihan "Biarkan mesin pencari menemukan blog anda". Selama kita tidak mengubah-ubah setelan tersebut, cepat atau lambat blog berplatform blogspot anda akan diindex oleh Google.

Walaupun cepat atau lambat blog akan diindex oleh Google, tetap saja lebih cepat terindex tentu akan menjadi lebih baik. Nah bagaimana caranya? Simak langkah-langkah cara mendaftarkan blog ke search engine Google berikut ini ya.

Cara Mendaftarkan Blog ke Search Engine Google :
1. Kunjungi Google add url. ( Yang terbaru : anda akan diminta login terlebih dahulu dengan mengisikan username dan password akun Google anda ).
2. Daftarkan url blog atau web anda dengan mengisikan url blog dan masukkan koda captcha.
3. Klik "Submit Request". Akan muncul pesan "Your request has been received and will be processed shortly."
4. Selesai.
5. Bagi anda yang menggunakan platform blogspot, setelah melakukan add url biasanya blog akan secara otomatis tervalidasi melalui HTML verification code yang ada pada template. Sedangkan bagi anda yang tidak menggunakan platform blogspot dapat melanjutkan proses validasi melalui Google Webmaster Tools.
6. Login Google Webmaster Tools.
7. Klik "Manage Site" dan pilih "Add or remove users".
8. Dapatkan kode verifikasi pada pilihan meta tag.
9. Siapkan kode HTML template blog anda, kemudian copy dan pasang kode verifikasi tersebut diantara <head> dan </head>.
10. Simpan dan unggah kembali kode HTML template blog anda. Tunggu hingga ada laporan di Webmaster Tools bahwa blog atau web anda telah tervalidasi dan terverifikasi.

Seperti itulah langkah-langkah mendaftarkan blog atau web ke Google. Untuk lebih mendongkrak SEO blog anda, anda juga dapat mendaftarkan blog ke beberapa search engine submitter gratis serta mendaftarkan sitemap blog anda agar proses index oleh search engine menjadi lebih cepat.

Selamat mencoba...
Read More »

Cara Membuat Daftar Isi di Blogspot

2 comments
Cara Membuat Daftar Isi Blogspot
Daftar isi atau sitemap pada sebuah blog memiliki peranan yang penting. Daftar isi yang EgaMagz maksud disini ialah sebuah sitemap yang isinya digenerasikan dari url sitemap feed. Berbeda dengan sitemap blog di search engine yang memiliki fungsi untuk mempermudah pemetaan isi blog yang dilakukan oleh search engine, sitemap yang EgaMagz bahas ini memiliki fungsi sebagai sebuah navigasi bagi para pengunjung yang memetakan seluruh isi dari sebuah blog dalam suatu halaman khusus. Dengan memiliki halaman khusus yang berisi daftar isi, pengunjung tentu akan terbantu dalam menelusur blog anda. Selain itu andapun berpeluang mendapat peningkatan jumlah pageview.

Pada postingan cara membuat daftar isi (sitemap) di blogspot (blogger) ini, daftar isi akan dibuat dengan javascript dan dapat langsung anda gunakan. Ada 2 tipe daftar isi yang akan EgaMagz berikan, yang pertama daftar isi yang menampilkan judul-judul postingan berdasarkan label. Pada tipe ini postingan yang tidak memiliki label tidak akan tampil pada daftar isi. Oleh karena itu semua postingan wajib memiliki label. Sedangkan untuk tipe yang kedua, daftar isi akan menampilkan judul-judul postingan berdasarkan bulan dimana postingan tersebut dipublikasikan.

Cara membuat daftar isi (sitemap) blog pada blogger/blogspot :
  1. Buatlah halaman postingan baru, sebaiknya berupa halaman statis. Kemudian beri judul, misal : "Sitemap Blog".  
    Dashboard > Laman > Laman Baru
  2. Pada bagian kiri atas, terdapat tombol "Compose" dan "HTML". Klik "HTML" dan masukkan script berikut :
  3. <script src="http://yourjavascript.com/18113981113/bukarahasiablog-toc.js"> </script> <script src="http://egamagz.blogspot.com/feeds/posts/default?max-results=9999&amp;alt=json-in-script&amp;callback=loadtoc"> </script>
    Script diatas dapat digunakan bagi anda yang ingin menampilkan judul postingan berdasarkan label. 
     <div style="margin-left: 1em; margin-right: 1em; text-align: left;"> <script src="http://yourjavascript.com/11022161853/Sitemap.js"> </script> <script src="http://egamagz.blogspot.com/feeds/posts/default?max-results=999&amp;alt=json-in-script&amp;callback=loadtoc"> </script> </div>
    Script diatas dapat digunakan bagi anda yang ingin menampilkan judul postingan berdasarkan bulan.
    Jangan lupa untuk mengganti http://egamagz.blogspot.com dengan url blog atau website anda.
  4. Klik "Pratinjau" untuk melihat hasilnya sebelum dipublikasikan.
  5. Jika sudah oke, klik "Publikasikan".
  6. Pasang link halaman tersebut, misalnya dibagian Menu > Sitemap atau ditempat yang diinginkan.
  7. Dan... Selesai...
Selamat mencoba...
Read More »

Hello World!

1 comments
This is my first posting 
This is my first blog post.




EgaMagz Logo
Read More »